Senin, 12 Desember 2011
QiyamuLail 5 ( ketika mau pulang )
Setelah semua acara selesai, dan sudah memberisihkan ruangan. Kita semua disuruh berkumpul di Aula untuk di absen perkelas. Ketika masing - masing kelas sudah di absen inilah saat - saat yang di senengi yaitu pulang kerumah. Sampe di rumahpun saya langsung tidur karena di sekolah kurang tidur. Karena di sekolah hanya tidur sebentar, jadinya kurang puas.
QiyamuLail 4 ( membaca puisi menggunakan bhs daerah )
Pada acara ini, banyak bgt orang pada ketawa karena membaca puisi dengan berbagai bahasa daerah. Dari X.a perwakilan membaca puisi adalah TB. TB membaca puisi dengan menggunkan bahasa aceh. Ketika TB membacakan puisi semua orang malah ketawa yang seharusnya terharu. Apalagi ketika anak XI ips baca puisi pake bahasa betawi, semua orang pada ketawa ketika mendengar bacaan "Ya Alloh" pada kalimat terakhir. Hanya bikin sakit perut ga bisa nahan ketawa hahaha. :D
QiyamuLail 3 ( guest teacher ).
Acara ini adalah acara yang sangat menyenagkan karena dapat merubah motivasi kita untuk menjadi yang lebih baik. Di guest teacher ini juga acara - acaranya menarik - menarik seperti mengasah otak kita untuk selalu berpikir positif dalam memilih tujuan. Dan juga diacara ini kita juga bisa bermain untuk berkonsentrasi. Acara ikni memang sangat bagus sekali untuk menjadi motivasi kita untuk kedepannya.
QiyamuLail 2 ( Tentang Akhir Penentuan Point )
Ketika pagi setelah berolahraga kami semua disuruh berkumpul ke AULA untuk pembagian point masing - masing kelas dan siapa yang pointnya sedikit akan mencuci ransum. Hasil akhir point memang sangat menegangkan karena masing - masing kelas mempunyai point yang cukup ketat. Ketika pembagian point banyak adian - kejadian yang seru di setiap kelas misalnya ada yg tidur di ruang 8 pokoknya bikin ketawa ngakak dah. Akhirnya yang ke bagian nyuci ransum yaitu kelas X.b dengan point 91. Saya dan anak - anak yang lain terbahak - bahak ketika X.b kebagian nyuci ransum dan muka - muka anak - anak X.c sangat murung, tetapi itulah hukuman.......
QiyamuLail 1 ( main futsal )
Sekitar jam setengah 5 kira - kira setelah sholat subuh, kami di izinkan untuk berolahaga dan melakukan kegiatan yg lain. Saya dan teman - teman yang lain memutuskan untuk bermain futsal. Kami bermain futsal dengan anak X.a dan X.c. Tetapi bermain futsal jam 5an ternyata lebih seru di bandingkan ketika siang dan sore. Bermain futsal jam 5an memang agak tidak keliatan tetapi itu sangat menyenangkan dan juga ketika bermain masing - masing gawang dikasih lampu dengan HP. Kami bermain futsal sambil tertawa - tawa karena banyak kejadian lucu yang bikin tertawa terbahak - bahak. Ini adalah pengalaman yang sangat menyenangkan ketika QiyamuLail.
Langganan:
Postingan (Atom)